Ads Right Header

Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018

Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018 - Hallo sahabat Situs Pendidikan Masa Kini - Patih Akbar, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Pendidikan, Peraturan Pendidikan, yang kami tulis ini dapat anda pahami. dengan mudah, selamat membaca.

Judul : Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018
link : Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018

Baca juga


Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018

Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA sesuai dengan Permendikbud Nomor 36 Tahun 2018 yang mana dalam Peraturan ini merupakan perubahan atas Peraturan Menteri Pendidikan Nomor 59 Tahun 2014 tentang Kurikulum 2013 SMA/MA.

Struktur Kurikulum SMA/MA terdiri atas mata pelajaran umum kelompok A, mata pelajaran umum kelompok B, dan mata pelajaran peminatan akademik kelompok C. Mata pelajaran peminatan akademik kelompok C dikelompokkan atas mata pelajaran Peminatan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, mata pelajaran Peminatan Ilmu Pengetahuan Sosial, dan mata pelajaran Peminatan Bahasa dan Budaya. Khusus untuk MA, dapat ditambah dengan mata pelajaran keagamaan yang diatur oleh Kementerian Agama.

Struktur kurikulum SMA/MA adalah sebagai berikut.
Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018

  1. Mata Pelajaran Umum Mata pelajaran umum kelompok A merupakan program kurikuler yang bertujuan mengembangkan kompetensi sikap, kompetensi pengetahuan, dan kompetensi keterampilan peserta didik sebagai dasar penguatan kemampuan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Mata pelajaran umum kelompok B merupakan program kurikuler yang bertujuan mengembangkan kompetensi sikap, kompetensi pengetahuan, dan kompetensi keterampilan peserta didik terkait lingkungan dalam bidang sosial, budaya, dan seni. 
  2. Mata Pelajaran Peminatan Akademik Mata pelajaran peminatan akademik kelompok C merupakan program kurikuler yang bertujuan mengembangkan kompetensi sikap, kompetensi pengetahuan, dan kompetensi keterampilan peserta didik sesuai dengan minat, bakat dan/atau kemampuan akademik dalam sekelompok mata pelajaran keilmuan.
Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018
Beban belajar merupakan keseluruhan kegiatan yang harus diikuti peserta didik dalam satu minggu, satu semester, dan satu tahun pembelajaran.
1. Beban belajar di SMA/MA dinyatakan dalam jam pelajaran per minggu.
  • a. Beban belajar satu minggu Kelas X adalah minimal 42 jam pelajaran.
  • b. Beban belajar satu minggu Kelas XI dan XII adalah minimal 44 jam pelajaran. 
2. Beban belajar di Kelas X dan XI dalam satu semester minimal 18 minggu.
3. Beban belajar di kelas XII pada semester ganjil minimal 18 minggu
4. Beban belajar di kelas XII pada semester genap minimal 14 minggu.

Beban belajar bagi SMA/MA yang menyelengarakan Sistem Kredit Semester (SKS), diatur dalam pedoman SKS.

Bagi bapak/ibu yang ingin membaca selengkapnya tentang Stukrur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018 bisa Download Permendikbud Nomor 36 Tahun 2018 [DISINI].

Demikian ulasan kita kali ini mengenai Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018 semoga bermanfaat.


Demikianlah Artikel Tentang Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018

Semoga dengan membaca artikel Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018 ini, bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel kami yang lainnya. Dan jangan lupa di share yaa

Anda sekarang membaca artikel Struktur Kurikulum 2013 SMA/MA Revisi 2018 dengan alamat link https://patihakbar.blogspot.com/2019/01/struktur-kurikulum-2013-smama-revisi.html
Previous article
Next article

Leave Comments

Post a Comment

Kami memiliki kebijakan dalam berkomentar di blog ini :

- Dilarang promosi suatu barang
- Dilarang jika memasang link aktif di komentar
- Dilarang keras promosi iklan yang berbau judi, pornografi dan kekerasan
- Dilarang menulis komentar yang berisi sara atau cemuhan

Kebijakan komentar yang bisa Anda temukan selengkapnya disini

Dukungan :

Jika menyukai dengan artikel blog kami, silahkan subscribe blog ini

Ads Post 4