Gangguan Kesehatan Akibat Kelebihan Vitamin C
Judul : Gangguan Kesehatan Akibat Kelebihan Vitamin C
link : Gangguan Kesehatan Akibat Kelebihan Vitamin C
Gangguan Kesehatan Akibat Kelebihan Vitamin C
Sesuai dengan kebutuhan vitamin C sesuai dengan AKG (Angka Kecukupan Gizi) direkomendasikan sebagai berikut :
- Anak-anak (7-9 tahun) 45 mg/ hari
- Remaja (laki-laki) 50-75 mg/hari
- Remaja (perempuan) 50-65 mg/hari
- Dewasa (laki-laki) 90 mg/hari
- Dewasa (perempuan) 75 mg/hari
Adapun untuk kondisi tertentu seperti ibu hamil yang memerlukan tambahan 10 mg/hari dan ibu menyusui membutuhkan tambahan 25 mg/hari.
Kebutuhan vitamin C setiap hari dapat terpenuhi dari sayur dan buah yang anda konsumsi. Misalnya saja bagi laki-laki dewasa yang membutuhan 90 mg/hari dapat terpenuhi dengan dua buah jeruk manis atau 200 gram pepaya. Meskipun kebanyakan orang tidak mengalami efek samping saat mengkonsumsi vitamin C, maka gangguan akan timbul ketika anda mengkonsumsi terlalu berlebih. Vitamin C biasanya tidak menimbulkan efek samping yang signifikan bagi kebanyakan orang, terutama ketika dikonsumsi pada dosis normal. Namun, efek samping yang serius vitamin C kadang-kadang dapat terjadi, terutama ketika dikonsumsi pada dosis yang lebih tinggi. Bagi orang dewasa, asupan referensi diet yang direkomendasikan untuk vitamin C adalah 65-90 miligram (mg) per hari, dan batas atas adalah 2.000 mg per hari.
Berikut adalah masalah yang mungkin timbul apabila mengkonsumsi terlalu tinggi vitamin C, yaitu :
1. Apabila mengkonsumsi vitamin C dengan dosis yang tinggi mengakibatkan terganggunya penyerapan vitamin B12 di dalam tubuh. Sedangkan vitamin B12 berperan dalam fungsi saraf otak dan juga sel-sel darah merah.
2. Menyebabkan produksi asam lambung meningkat dikarenakan konsumsi vitamin C dengan dosis yang berlebih. Sehingga menimbulkan masalah pencernaan seperti iritasi lambung, diare, dan juga penyakit gangstritis.
3. Mengkonsumsi vitamin C yang berlebih mengakibatkan terjadinya gangguan pada urikosuria yaitu terjadinya peningkatan kadar asam urat di dalam kandungan kemih. Sehingga memicu resiko gangguan pada ginjal.
4. Sedangkan untuk anda yang mengkonsumsi vitamin C melebihi batas maksimal setiap hari yaitu 2000 mg, akan mengakibatkan beberapa gangguan yang berhubungan dengan kerusakan jaringan otak.
5. Mengkonsumsi terlalu tinggi vitamin C dengan batas dosis setiap hari berlebih akan menggakibatkan pusing dan juga mual.
6. Pemberian secara langsung pada kulit anda akan menimbulkan ruam, alergi bahkan hingga menyebabkan iritasi kulit.
7. Bagi yang sedang melakukan pengobatan, khususnya pengobatan kanker akan mengakibatkan gangguan penyerapan obat-obatan kanker dikarenakan terlalu banyak dosis vitamin C yang masuk ke dalam tubuh.
Demikianlah Artikel Tentang Gangguan Kesehatan Akibat Kelebihan Vitamin C
Anda sekarang membaca artikel Gangguan Kesehatan Akibat Kelebihan Vitamin C dengan alamat link https://patihakbar.blogspot.com/2013/08/gangguan-kesehatan-akibat-kelebihan.html
Leave Comments
Post a Comment
Kami memiliki kebijakan dalam berkomentar di blog ini :
- Dilarang promosi suatu barang
- Dilarang jika memasang link aktif di komentar
- Dilarang keras promosi iklan yang berbau judi, pornografi dan kekerasan
- Dilarang menulis komentar yang berisi sara atau cemuhan
Kebijakan komentar yang bisa Anda temukan selengkapnya disini
Dukungan :
Jika menyukai dengan artikel blog kami, silahkan subscribe blog ini